Desa Tune Digegerkan dengan Penemuan Mayat Seorang Pria Tergantung di dalam Rumahnya

Pemred Liputan NTT
0

 SOE,LIPUTANNTT.COM, Siswa SMP Negeri Bestaumuti Desa Tune, Kecamatan Tobu, Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS), digegerkan dengan penemuan mayat seorang pria yang tergantung di dalam rumah  pada Kamis (30/10/2025) Pagi.


Pria yang diketahui berinisial RS (15) Siswa SMPN Bestaumuti kelas IX  tersebut ditemukan sekitar pukul 07.00 WITA oleh Opa nya sendiri


Saksi yang melihat pertama kali ialah  Afret Olla (73), yang merupakan Opa kandung dari  korban RS.


Afret Olla kepada wartawan menceritakan kemarin tanggal 29 saya mau ke kebun sempat melihat korban sekitar pukul 15.00 WITA  sedang bermain Hp di emper depan rumah.


Lanjut Afret bahwa sejak pagi sekitar pukul 07:00 WITA melihat rumah korban pintu masi dalam kedaan tertutup jadi saya pergi dan memanggil korban berulangkali untuk pergi ke sekolah namun tidak ada yang mengahut jadi saya lewat pintu belakang membongkar dinding rumah yang menggunakan bambu. Saya masuk sampai dalam rumah korban dalam keadaan sudah gantung diri dan tidak bernyawa, saya keluar kembali langsung pergi kasih tau keluarga yang redekat. 


Di ketahui bahwa korban adalah anak tunggal dan ayahnya sedang berada di Kalimantan untuk mencari nafkah sedangkan ibu dari korban sedang berada di Oesao kabupaten Kupang sedang koru padi.  Korban sedang berada sendri di ramah.


Sedangkan dr. Januard Andri Ratu Haba pada puskesmas Tobu  menjelaskan dalam hasil visum korban dalam keadaan tergantung dan  kaki menyentuh dan hasil visum kita periksa dari kepala sampai kaki tidak di temukan tanda tanda kekerasan, dan di dapatkan bekas di leher akibat tali yang di gunakan adalah tali tambang yang berwarna coklat kehitaman dan lebam pada pinggang ke bawah dan di temukan kaku mayat.


Sedangkan pihak keamanan dalam hal ini Polres Timor Tengah Selatan  (TTS) melalui Unit Identifikasi Satuan  Reskrim bahwa kasus tersebut saat ini dalam dalam proses penyelidikan(*/wl)

Tags

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*

Melayani permintaan peliputan dan pemasangan iklan banner. Marketing Director (Email: redaksiliputanntt@gmail.com.Contact Person:081236630013). Alamat Redaksi: Jl. Oekam, RT 13/RW 005 Kelurahan Sikumana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT. Email: redaksiliputanntt@gmail.com. Tlp/Hp: 081236630013 Rekening: BRI: No. Rek. 467601014931533 a.n. Hendrik Missa Bank NTT: No. Rek. 2503210258 a.n. Hendrik Missa