Pembekalan KKRI, Gubernur NTT Dorong Penguatan Karakter Generasi Muda

Pemred Liputan NTT
0

Kupang,LIPUTANNTT.com,“Sesungguhnya, masa depan bangsa tidak ditentukan oleh seberapa cepat teknologi berkembang, tetapi oleh seberapa kuat karakter generasi mudanya.” Demikian disampaikan Gubernur NTT, Emanuel Melkiades Laka Lena, saat menghadiri kegiatan Pembekalan Korps Kadet Republik Indonesia (KKRI) Gelombang IV TA 2026 di Aula El Tari Kupang, Jumat (23/1/2026) pagi.


Gubernur Melki dalam sambutannya menyampaikan bahwa KKRI merupakan bagian dari upaya strategis Kementerian Pertahanan RI dalam menyiapkan generasi muda yang berkarakter kebangsaan, berdisiplin, memiliki wawasan bela negara, serta berjiwa pengabdian kepada bangsa dan negara.


“Kegiatan ini menjadi wadah strategis untuk menumbuhkan semangat nasionalisme, kepemimpinan, tanggung jawab, serta kecintaan terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia sejak dini,” ujar Gubernur Melki.


Ia menegaskan bahwa di era digital saat ini, generasi muda dihadapkan pada berbagai peluang sekaligus tantangan. Perkembangan teknologi informasi, menurutnya membuka akses luas terhadap ilmu pengetahuan dan jejaring global, namun juga membawa risiko seperti penyebaran hoaks, pengaruh negatif media sosial, lunturnya nilai kebangsaan, serta menurunnya kedisiplinan dan etika.


“Oleh karena itu, diperlukan pembinaan karakter yang kuat, penguatan nilai kebangsaan, serta kemampuan literasi digital agar generasi muda mampu memanfaatkan teknologi secara bijak dan tetap berpegang pada jati diri bangsa,” tambahnya.


Gubernur menilai Program KKRI sangat relevan untuk menyiapkan generasi emas masa depan yang unggul dalam penguasaan teknologi, namun tetap berakar pada nilai-nilai Pancasila sebagaimana tujuannya untuk membentuk karakter generasi muda yang disiplin, berintegritas, berjiwa kepemimpinan, serta memiliki rasa cinta tanah air dan tanggung jawab kebangsaan.


Melalui pembekalan ini, Gubernur berharap para pelajar semakin memahami makna dan tujuan KKRI serta terdorong untuk berpartisipasi aktif dalam program tersebut.


Sementara itu, Letnan Jenderal TNI Gabriel Lema selaku Kepala Badan Cadangan Nasional Kemhan RI, dalam arahannya mengatakan bahwa KKRI merupakan program pembinaan karakter nasionalis bagi pelajar SMA dan SMK yang digagas oleh TNI. Program ini bertujuan menanamkan nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika, serta melatih kedisiplinan, kepemimpinan, kerja sama tim, dan semangat bela negara.


“Generasi saat ini tidak terlepas dari dunia digital. Jika tidak dibarengi dengan pembinaan karakter, hal ini dapat berdampak pada kualitas sumber daya manusia. KKRI hadir untuk mendorong pelajar melanjutkan pendidikan ke sekolah kedinasan maupun perguruan tinggi, sekaligus memperkuat karakter, iman, dan semangat juang bagi bangsa,” ujarnya.


Turut hadir pada kegiatan ini, Unsur Forkopimda NTT, Wakil Wali Kota Kupang, Serena Francis, Pimpinan Perangkat Daerah lingkup Pemprov NTT, serta para siswa dan siswi dari SMA Giovani Kupang, SMAN 1 Kupang, SMAN 2 Kupang, SMPN 5 Kupang, SMKN 1 Kupang, dan Madrasah Aliyah Kupang.


Untuk diketahui, KKRI pertama kali diselenggarakan pada tahun 2025 dan ke depan akan diperluas ke seluruh Indonesia sebagai wadah strategis dalam menyiapkan kader bangsa yang tangguh, berintegritas, serta berjiwa kebangsaan.(*/ af)



Tags

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*

Melayani permintaan peliputan dan pemasangan iklan banner. Marketing Director (Email: redaksiliputanntt@gmail.com.Contact Person:081236630013). Alamat Redaksi: Jl. Oekam, RT 13/RW 005 Kelurahan Sikumana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT. Email: redaksiliputanntt@gmail.com. Tlp/Hp: 081236630013 Rekening: BRI: No. Rek. 467601014931533 a.n. Hendrik Missa Bank NTT: No. Rek. 2503210258 a.n. Hendrik Missa