OELAMASI, LIPUTANNTT.com,Peneguhan sidi adalah bagian dari pengakuan iman Kristen Protestan yang dilakukan setelah mengikuti katekisasi.
Dalam susunan kebaktian mulai dari:
Persiapan, Ajakan beribadah, Pembacaan votum, Pengakuan dosa, Pemberitaan firman, Doa penguatan peneguhan sidi, persembahan pujian(solo, vokal Group, Pengakuan dan janji, Pengakuan iman, Peneguhan, dan Penumpangan tangan oleh Pdt. Peterson A. Lomi S. Th.
Proses Belajar Katekisasi selama satu tahun sampai pada peneguhan.
Berlangsungnya Kebaktian Umum dan Peneguhan sidi di Gedung GMIT Bokhim Noenak, pada minggu 06 april 2025, pukul 07.00 wita sampai selesai dan dipimpin oleh Pdt. Peterson A. Lomi, S. Th., sebagai ketua Majelis Jemaat Bokhim Noenak, Klasis Amarasi Timur.
Dalam kebaktian umum dan peneguhan sidi, Pdt. Peter Menyampaikan Tema Renungan/Khotbah: *Berkomitmen untuk menegakkan kebenaran*
Dalam khotbah Pdt. Peter mengajari dan menegaskan bagi seluruh jemaat untuk berkomitmen dengan ajaran-ajaran firman. Dalam renungan Pdt. Peter juga menyampaikan kehidupan orang Yahudi dan Imam-Imam di Bait Allah.
Dalam kebaktian berlangsung dan peneguhan anggota sidi baru 16 orang, masing-masing berkata;
"*ya, saya percaya dan berjanji dengan segenap hati*"
Pdt. Peter memberi ucapan dan harapan besarnya.
"Saya bersukacita karena dalam segala proses kami sebagai pengajar berupaya memberikan apa yang harus di berikan kepada mereka, berkaitan dengan ajaran-ajaran dasar Kekristenan dan menjadi modal atau bekal bagi mereka ketika sudah menjadi anggota sidi. Sejujurnya saya sangat bersukacita karena dalam momen belajar selama satu tahun hingga hari ini sudah meneguhkan 16 anggota sidi baru di Bokhim Noenak.
Tetap kerjakan imanmu, kerjaan keselamatanmu, apa yang sudah kau dapatkan selama katekisasi dan ceritakan kepada semua orang, dimulai dari keluarga,sahabat bahkan siapapun. Pesannya"
Selamat berbahagia, bersukacitalah dalam Tuhan dan tetap kerjakan keselamatanmu (16 anggota sidi baru). Ucapannya"
Ada juga perwakilan dari 16 anggota sidi baru, Yulius Bani mengungkapkan;
"Kami merasa senang dan bersukacita atas momen bersejarah ini. Semoga selalu ada dukungan untuk kami perantaraan apa yang sudah kami belajar menjadi kenyataan. Terimakasih untuk bapak Pdt. Peter dan ibu Vikaris Roy yang sudah memberikan waktu bagi kami, dan selama satu tahun telah mengajari kami untuk mengerti dan memahami dasar-dasar Kekristenan. Ungkapnya"
Adapula lanjutan Ibadah syukur bersama 16 anggota sidi baru dan jemaat Bokhim Noenak, dipimpin oleh Pnt. Yefta Bani, selaku wakil ketua Majelis Jemaat Bokhim Noenak.
Akhir dari seluruh kegiatannya dengan momen Foto bersama.(*/ MB)