Wali Kota Kupang Pastikan Perbaikan Infrastruktur Depan SD Kelapa Lima Dimulai Mei

Pemred Liputan NTT
0


KUPANG, LIPUTANNTT.com,Wali Kota Kupang, dr. Christian Widodo melakukan kunjungan lapangan dan berdialog langsung dengan warga terkait kondisi saluran resapan dan infrastruktur lingkungan di salah satu kawasan permukiman depan SD Bertingkat Kelapa Lima pada Selasa (23/4). Dalam dialog yang berlangsung di bersama Ketua RT 23 RW 10 Kelurahan Kelapa Lima, Yanto Tobe dan warga, Wali Kota mendengarkan keluhan dan masukan warga mengenai kondisi saluran air, lubang di jalan, serta rencana pembangunan drainase baru.


Warga menyampaikan bahwa saluran resapan lama sudah tidak berfungsi maksimal dan sulit untuk diperbaiki. Menanggapi hal tersebut, Wali Kota menyetujui bahwa diperlukan pembangunan saluran resapan baru. "Kalau yang lama tidak bisa dibongkar dan diperbaiki, maka kita harus bikin yang baru," ujarnya. Direncanakan akan dibangun beberapa titik resapan baru, yakni satu titik di lokasi kunjungan dan beberapa titik lainnya di sekitarnya, sesuai kebutuhan dan kesiapan lahan.


Wali Kota menyampaikan bahwa perbaikan infrastruktur ini telah dijadwalkan dan masuk dalam agenda pengerjaan bulan Mei. “Ini nanti mau diperbaiki di Mei, jadi sudah masuk. Jadi tinggal dikerjakan peresapannya. Tadi Pak Kadis PU bilang kalau bisa lebih bagus itu dua-dua. Dua di kiri, dua di kanan, dibikin peresapan yang baru. Karena ini pengaliran air menuju ke sini. Supaya kalau bisa empat, walaupun hujan deras, bisa lebih aman,” jelas Wali Kota.


Mengenai pendanaan proyek, Plt. Kepala Dinas PUPR Kota Kupang, Maxi N. Dethan, S.T., M.Si.,  menjelaskan bahwa anggaran untuk satu unit resapan berada di kisaran Rp20 juta hingga Rp25 juta. “Satu resapan sekitar 20 sampai 25 juta, tergantung luasnya. Jadi dari Pemkot sendiri yang dikerjakan adalah resapan dengan lubang, lubangnya ditambah,” ujar Plt. Kadis PU. 


Proyek pembangunan ini dijadwalkan mulai dikerjakan pada bulan Mei 2025, setelah proses tender yang akan dimulai awal bulan tersebut. "Tendernya mulai satu minggu lebih, dan akan diunggah melalui sistem tender," jelas salah satu staf teknis Dinas PUPR Kota Kupang kepada Wali Kota.


Dalam kunjungan tersebut, dr. Christian Widodo juga menyoroti lubang-lubang di jalan yang membahayakan pengguna, terutama anak-anak dan pengendara. Beliau meminta penanganan segera terhadap lubang tersebut sambil menunggu proyek besar dimulai.(*/crd)



Tags

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*

Melayani permintaan peliputan dan pemasangan iklan banner. Marketing Director (Email: redaksiliputanntt@gmail.com.Contact Person:081236630013). Alamat Redaksi: Jl. Oekam, RT 13/RW 005 Kelurahan Sikumana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT. Email: redaksiliputanntt@gmail.com. Tlp/Hp: 081236630013 Rekening: BRI: No. Rek. 467601014931533 a.n. Hendrik Missa Bank NTT: No. Rek. 2503210258 a.n. Hendrik Missa