Wali Kota Kupang Hadiri Halal Bihalal Guru TK: Pererat Silaturahmi dan Kolaborasi

Pemred Liputan NTT
0


KUPANG, LIPUTANNTT.com,Wali Kota Kupang, dr. Christian Widodo, menghadiri acara Halal Bihalal Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Kota Kupang dan Musyawarah Kerja Kepala Sekolah Taman Kanak-Kanak (MKKTK) Kota Kupang di Celebes Resto, Kelurahan Kayu Putih, Kamis (24/4/2025).


Kegiatan yang bertujuan mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan ini turut dihadiri Ketua Komisi IV DPRD Kota Kupang, Neda Ridla Lalay, S.H., Bunda Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Kota Kupang, dr. Widya Cahya, Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Kupang, Drs. Ambo, M.Si., Ketua MKKTK Kota Kupang, Gabriel Kana, serta Ketua IGTKI Kota Kupang, Mandasyah Syamsudin. Hadir pula para tokoh agama, kepala sekolah, dan guru TK se-Kota Kupang.


Mengusung tema "Sucikan Hati, Saling Memaafkan, dan Eratkan Tali Persaudaraan", acara ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antarpelaku pendidikan anak usia dini serta mendorong terciptanya keharmonisan lintas komunitas di Kota Kupang.


Dalam sambutannya, Wali Kota menekankan pentingnya peran guru TK dalam membentuk karakter anak sejak dini. “Usia TK adalah golden period, saat anak-anak masih polos dan sangat terbuka untuk diajarkan nilai-nilai dasar seperti berbagi, budaya antri, serta karakter positif lainnya,” ujarnya.


Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dedikasi para guru dalam menjalankan tugas mereka. “Ada tiga kata ajaib yang harus diajarkan kepada anak-anak: ‘maaf’, ‘tolong’, dan ‘terima kasih’. Tiga kata sederhana, tapi memiliki makna besar dalam membentuk karakter,” tambahnya.


Terkait keterbatasan anggaran, Wali Kota menyatakan bahwa Pemerintah Kota Kupang tetap berkomitmen memberikan perhatian bagi dunia pendidikan. “Meski ada pemangkasan anggaran, kami tidak akan menyerah. Kami percaya, dengan kolaborasi semua pihak, kita bisa menghadapi tantangan bersama,” tegasnya.


Ia juga mendorong agar kegiatan seperti Halal Bihalal dapat dilaksanakan secara rutin dalam momen keagamaan lainnya, sebagai bagian dari upaya memperkuat kerukunan antarumat beragama di Kota Kupang. “Kami siap mendukung kegiatan yang mempererat kebersamaan sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi, termasuk melalui partisipasi UMKM,” ujarnya.


Ketua Panitia, Yanti Sinlae, dalam laporannya menyampaikan bahwa acara ini dihadiri sekitar 200 peserta yang terdiri dari guru TK, pengurus IGTKI dan MKKTK, serta para mitra dan sponsor. Ia menekankan bahwa pendidikan anak usia dini merupakan fondasi utama dalam membangun masa depan generasi bangsa.


“Melalui kegiatan ini, kami berharap tercipta semangat kebersamaan dan toleransi antar umat beragama. Halal Bihalal menjadi momen umat Islam merayakan kemenangan setelah Ramadhan, sementara umat Kristiani merayakan kebangkitan Yesus Kristus yang membawa harapan dan sukacita bagi sesama,” pungkas Yanti.(*/da)


Tags

Posting Komentar

0Komentar

Please Select Embedded Mode To show the Comment System.*

Melayani permintaan peliputan dan pemasangan iklan banner. Marketing Director (Email: redaksiliputanntt@gmail.com.Contact Person:081236630013). Alamat Redaksi: Jl. Oekam, RT 13/RW 005 Kelurahan Sikumana, Kecamatan Maulafa, Kota Kupang, NTT. Email: redaksiliputanntt@gmail.com. Tlp/Hp: 081236630013 Rekening: BRI: No. Rek. 467601014931533 a.n. Hendrik Missa Bank NTT: No. Rek. 2503210258 a.n. Hendrik Missa