KUPANG, LIPUTANNTT.com,Wali Kota Kupang, dr. Christian Widodo meminta dukungan Televisi Republik Indonesia (TVRI) untuk turut melakukan sosialisasi tentang roadmap pengolahan sampah yang menjadi salah satu agenda prioritas Pemkot Kupang saat ini. Sosialisasi dimaksud bisa berupa pemberitaan maupun produk-produk siaran TVRI lainnya. Permintaan tersebut disampaikan saat menerima audiens dari Kepala Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Kupang, Jefri, SH, MH di Ruang Kerja Wali Kota, Kamis (10/4). Turut hadir Ketua Tim Pengembangan Usaha LPP TVRI Kupang, Fenny Doh, Ketua Tim Berita LPP TVRI, Agung Prasetyo beserta staf.
Dalam pertemuan tersebut Wali Kota menyampaikan terima kasih kepada Kepala LPP TVRI Kupang yang sudah berkenan berkunjung ke Pemkot Kupang. Dia menyambut baik sejumlah tawaran kerja sama yang diajukan. Diakuinya peranan media saat ini sangat penting dalam memberitakan program-program baik kepada masyarakat. Karena menurutnya program yang baik jika tidak terpublikasi secara baik tidak akan sampai tepat sasaran.
dr. Chris berharap kerja sama antara Pemerintah Kota Kupang bisa terus terjalin dengan baik, karena sangat bermanfaat dalam memperkuat kinerja Pemkot Kupang lima tahun ke depan. Salah satu isu penting yang menurutnya perlu dipublikasikan adalah soal pengolahan sampah, yang menjadi salah satu agenda prioritas 100 hari kerja Wali Kota bersama Wakil Wali Kota, Serena Francis. Dia berharap TVRI melalui program-program siaran dan pemberitaan bisa melakukan edukasi secara massif tentang pengolahan sampah yang sudah dirancang Pemkot Kupang.
Pada kesempatan yang sama, Wali Kota memaparkan secara singkat roadmap pengolahan sampah Kota Kupang, mulai dari tingkat RT hingga Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST) di Tingkat kecamatan. Dia berharap dengan program ini penanganan sampah bisa selesai di Tingkat kecamatan. Yang dibuang di Tempat Pembuangan Akhir Alak hanyalah residu yang tidak bisa diolah. Wali Kota juga mengimbau seluruh warga Kota Kupang untuk membiasakan diri memilah sampah mulai dari rumah masing-masing. Dia juga menegaskan soal sanksi bagi warga yang membuang sampah sembarangan.
Kepala Lembaga Penyiaran Publik (LPP) TVRI Kupang, Jefri, SH, MH menjelaskan tujuan kunjungan mereka selain untuk silahturahmi juga untuk mengajukan sejumlah tawaran kerja sama kepada Pemkot Kupang. Dia juga memastikan TVRI siap mendukung penuh Pemkot Kupang dalam edukasi pengolahan sampah kepada masyarakat lewat berbagai program siaran dan berita. Selain itu TVRI Kupang juga telah menyiapkan program dialog publik untuk Wali Kota memaparkan program kerja yang sudah berjalan sekaligus melakukan sosialisasi rencana kerjanya. “Sebagai Lembaga penyiaran pemerintah kami juga berkewajiban dan punya tanggung jawab untuk mendukung Pemkot Kupang,” ungkapnya.
Dalam pertemuan tersebut Wali Kota juga siap memberikan dukungan rekomendasi untuk LPP TVRI Kupang untuk peningkatan status dari saat ini sebagai Stasiun Tipe B menjadi Stasiun Tipe A.(*/alr)